Flashdisk tidak terbaca atau tidak Terdeteksi

Flashdisk tidak terbaca atau flashdisk tidak terdeteksi, ada 2 (dua) kemungkinan yang bisa terjadi yang mengakibatkan flashdisk tidak terbaca atau flashdisk tidak terdeteksi, kemungkinan yang pertama karena adanya kerusakan yang terdapat pada komponen fisik dari flas disk tersebut.  Kemungkinan yang kedua adalah terjadinya kerusakan pada software dari flasdisk tersebut.

Flashdisk Tidak Terbaca / Tidak Terdeteksi dan SolusinyaFlashdisk Tidak Terbaca / Tidak Terdeteksi dan Solusinya
Untuk kemungkinan pertama biasanya susah untuk diperbaiki atau bisa dikatakan tidak dapat diperbaiki.  Namun apabila kerusakannya terletak pada software dari flashdisk tersebut maka hal itu kemungkinan besar flashdisk masih bisa diselamatkan.
Kali ini kita akan membahas bagaimana memperbaiki kerusakan flashdisk tidak terbaca atau flashdisk tidak terdeteksi.   Berikut beberapa kerusakan flashdisk yang masih bisa diperbaiki:
Flashdisk hanya terbaca 0 byte
Untuk kasus ini flash tidak terbaca atau hanya terbaca 0 byte ketika kita melihat properties dari flashdisk tersebut.
Untuk mengatasi/memperbaiki kerusakan flashdisk yang hanya terbaca 0 byte, anda bisa menggunakan software HP USB Disk Storage Format Tool.
Kegunaan dari software tersebut adalah untuk mem-format flashdsik, kenapa harus menggunakan software tersebut? hal ini dikarenakan biasanya flashdisk yang mengalami kerusakan tidak terbaca atau hanya terbaca 0 byte tidak bisa di format menggunakan tool format flashdisk bawaan windows.
Cara menggunakan software HP USB Disk Storage Format Tool untuk memperbaiki flashdisk yang tidak terbaca / tidak terdeteksi (hanya terbaca 0 byte)

  • Download Terlebih dahulu HP USB Disk Storage Format Tool 
  • Setelah di download Install program HP USB Disk Storage Format Tool.
  • Colokkan Flashdisk ke USB PC/Laptop
  • Jalankan Software HP USB Disk Storage Format Tool
  • Pilih lokasi dari flasdisk tersebut
  • Pilih File System yang diinginkan, Flashdisk umumnya diformat dengan File system FAT32.
  • Klik Start untuk mulai memformat Flashdisk tersebut.
  • Apabila muncul jendela peringatan, klik saja Yes.
Nah, apabila kerusakan pada flashdisk Anda sama dengan kerusakan tersebut. InsyaAllah Flashdisk dapat diperbaiki.
Mungkin itu saja yang dapat saya uraikan karena saya juga jarang menemukan flashdisk yang rusak, selain itu biasanya flashdisk mempunya garansi seumur hidup (life time waranty) sehingga apabila Anda mengalami kerusakan yang serius kembalikan aja ke toko tempat anda membeli flashdisk dan berdoa semoga penjualnya tidak judes sehingga bisa mendapatkan garansi dengan flashdsik yang baru.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar